LIHAT TUGU : Komisi A melihat tugu tapal batas Jateng-Jatim di Magetan dalam kondisi baik.(foto; ervan ramayudha)
MAGETAN – Komisi A DPRD Jateng dalam beberapa waktu ini fokus memonitor kawasan perbatasan. Seperti pada Kamis (29/4/2021), Komisi A melihat tugu tapal batas Jateng dengan Jatim tepatnya di Desa Tengger, Kecamatan Bulukerto (Wonogiri) dan Desa Poncol (Magetan).

Sekretaris Komisi A Irna Setyowati bersama Wakil Ketua DPRD Quatly Abdulkadir Alkatiri melihat tugu tapal batas masih dalam kondisi baik.
Pun anggota Komisi A Sutjipto mengungkapkan secara keseluruhan bangunan tugu penanda batas wilayah tersebut masih sangat bagus. Irna mengungkapkan, kunjungan tersebut untuk mengetahui kondisi wilayah batas antara Provinsi Jawa Tengah dengan Jawa Timur serta kesejahteraan masyarakat yang tinggal di wilayah perbatasan.

Dalam kesempatan itu Quatly menyampaikan, telah kita lihat bersama penanda tugu perbatasan antara Provinsi Jawa Tengah dengan Provinsi Jawa Timur yang berada di sekitar tanaman Pohon Sengon Laut masih sangat baik dan tidak ditemukan kerusakan, untuk kondisi jalannya sendiri yang berada di perbatasan masih sangat baik
“Semoga kita dapat merawat perbatasan ini dan kami dari DPRD Jateng juga akan terus memperhatikan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat yang tinggal di perbatasan ini,” ucapnya.(ervan/priyanto)








