BERFOTO BERSAMA : Wakil Ketua DPRD Sukirman bersama Forkompimda serta KPU dan Bawaslu berfoto bersama usai peluncuran Hari Pemungutan Suara Pemilu Serentak 2024.(foto: ervan ramayudha)
SEMARANG – Wakil Ketua DPRD Jateng Sukirman menghadiri acara nonton bersama peluncuran Hari Pemungutan Suara Pemilu Serentak Tahun 2024 yang diresmikan Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI di aula lt III Kantor KPU Jateng, Senin (14/2/2022).
Telah diputuskan Pemilu Legislatif dan Pemilu Presiden pada Rabu, 14 Februari 2024. Penetapan itu tertuang dalam Keputusan Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia No 21/2022 tentang Hari dan Tanggal Pemungutan Suara pada Pemilihan Umum Presiden dan Wakil Presiden, anggota DPR, anggota DPD, anggota DPRD Provinsi, dan anggota DPRD Kabupaten/Kota Serentak Tahun 2024.
Dalam sambutannya Ketua KPU RI Ilham Saputra mengatakan, saat ini KPU terus menyiapkan regulasi, sumber daya manusia (SDM), dan infrastruktur dalam rangka menyukseskan Pemilu Serentak 2024. KPU RI mengapresiasi dukungan banyak pihak dalam rangka menyukseskan pesta demokrasi ini.
Di akhir acara Wakil Ketua DPRD Jateng Sukirman mengapresiasi penetapan pelaksanaan pemilu yang terhitung mulai dua tahun dari sekarang. Tak kalah penting, lanjut dia, adalah tahapan-tahap sudah mulai dipersiapkan sambil menunggu regulasi yang ada terutama mengenai daftar pemilih.(ervan/priyanto)